Kembali merajut persahabatan dengan Bumi


“wahai langit, wahai bumi yang selalu terjaga, warnai dunia…
memberikan kehidupan bagi setiap jiwa…”

Maaf jika saya membahas topik yang sudah sering kali didengar ini, maaf jika saya juga kembali mengingatkan tentang masalah global warming yang mungkin sebagian ada yang akan semakin peduli, resah, gelisah, cuek, acuh tak acuh, atau menjadi tergerak untuk melakukan sesuatu hal yang kecil namun ternyata berdampak besar untuk perbaikan iklim dan menjadikan bumi ini kembali menjadi sahabat kita.

“..tetapi sayang manusia, manusia… terlupa tuk menjaga..
manusia..manusia.. tak memperdulikan… manusia..manusia..
yang tlah terlena.. “

Bumi yang sudah semakin tua, dan semakin dibuat susah oleh manusia, mulai hendak memutuskan tali persahabatannya dengan makhluk yang katanya paling sempurna. Dulu ia sangat baik, katanya, dulu manusia ini masih sangat mencintai bumi.. mungkin itu dulu, dulu sekali..

Tapi bumi yang terlena dengan kebaikan manusia yang ternyata pura-pura baik ini, mulai sadar, bahwa manusia benar-benar sudah tidak peduli lagi dengannya, Bumi yang malang…
Kini meskipun Bumi sudah mulai menunjukkan “amarahnya” padahal yang dilakukan sebenarnya hanyalah mengingatkan manusia.. karena hubungan bumi dan manusia tidak bisa dipisahkan..

Bumi sangat ingin bersahabat dengan manusia, tapi sayang manusia belum sadar juga..
Teman-teman, wahai sesama manusia, marilah kita kembali bersahabat dengan Bumi, kita berbaikan dengannya, kita kembali mencintainya, karena Bumi sudah tanpa pamrih memberikan segala miliknya untuk manusia, tetapi kita tidak menjaganya..

Teman-teman sesama manusia, Bumi kan selalu senantiasa menunggu permintaaan maaf manusia dan kembali merajut persahabatan yang sejati, setia sampai akhir jaman.. Bumi akan selalu menunggu langkah manusia untuk kembali mencintainya, menjaganya, dan merawatnya sepenuh hati..

combating-global-warming-map

“Sahabat Bumi, mari satukan hati menuju damai yang sejati…”

*Alunada sebuah band dari Bogor mempersembahkan lagu untuk kita semua agar kembali menjadi sahabat bumi.. teman-teman bisa dengarkan dan download lagunya gratis disini Alunada-Sahabat Bumi


6 tanggapan untuk “Kembali merajut persahabatan dengan Bumi”

Tinggalkan komentar, curhat juga boleh kok

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.